Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RPP 1 Lembar Kelas 3 SD/MI Tema 2 Semester 1 Revisi 2020





RPP 1 lembar kelas 3 SD Tema 2 Semester 1 K13 merupakan RPP 1 halaman hasil dari revisi 2020 yang mengacu pada surat edaran Kemendikbud tentang penyederhanaan RPP 1 halaman. RPP 1 halaman K13 kelas 3 SD Semester 1 ini dapat dijadikan salah satu referensi bagi guru untuk mempersiapkan RPP kelas 3 SD.



Sebelumnya guru dibebankan dengan administrasi perangkat pembelajaran mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran K13 dengan 13 komponen. Untuk merinci semua komponen tersebut dalam satu RPP membutuhkan banyak lembaran kertas.



Akan tetapi dengan dikeluarkannya surat edaran Kemendikbud, kini guru bisa membuat RPP K13 1 lembar saja dengan prinsip efisien, efektif dan berorientasi pada murid.



Pengertian Prinsip efisien, efektif dan berorientasi pada murid berikut merupakan penjabaran kemendikbud dalam lampiran tanya jawab surat edaran
Efisien yaitu guru menulis RPP dilakukan dengan tepat dan tidak menghabiskan waktu dan tenaga.



Efektif yaitu penulisan RPP 1 lembar dilakukan untuk mencapai tujuan pembelajaran dengan baik.



Berorientasi pada murid berarti penulisan RPP 1 lembar dilakukan dengan mempertimbangkan kesiapan, ketertarikan, dan kebutuhan belajar murid di kelas.



Berdasarkan arahan Nadiem Makarim Menteri Pendidikan Kebudayaan RI, tujuan dari penyederhanaan RPP 1 halaman saja, agar berkurang beban guru menyiapkan perangkat pembelajaran RPP K13 yang selama ini yang harus menulis sebanyak 13 komponen secara rinci.
Selain itu dengan RPP 1 lembar K13, guru lebih banyak memiliki waktu untuk mempersiapkan materi yang akan diajarkan pada siswa, mempersiapkan media pembelajaran yang efektif dan menganalisa kemampuan murid terhadap materi yang sudah diberikan.



Walau hanya 1 lembar saja, RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Semester 1 sudah memuat komponen penting sebagaimana yang diharapkan oleh Mendikbud yaitu Tujuan Pembelajaran, Kegiatan Pembelajaran dan Asesmen atau Penilaian.



Kami berharap link download RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Semester 1 pada artikel ini dapat bermanfaat bagi guru yang mengajar dikelas 3 SD. Ada baiknya kita sama-sama mengetahui format RPP 1 Lembar K13 yang kami coba ulas berikut ini.



Format RPP 1 Lembar



Format RPP 1 lembar dinilai lebih efisien, efektif, dan berorientasi pada siswa. Guru bebas membuat dan menyusun RPP 1 lembar, memilih mengembangkan dan menggunakan RPP sesuai dengan prinsip efisien, efektif dan berorientasi pada murid.



  • Identitas RPP 1 Lembar :

  • Satuan Pendidikan : SD/MI…

  • Kelas / Semester :

  • Tema :

  • Sub Tema :

  • Pembelajaran ke :

  • Alokasi waktu :

  • Muatan Pelajaran :

  • Pelaksanaan :



Isi Format RPP 1 Lembar 3 Komponen Meliputi :



Tujuan Pembelajaran merupakan hasil akhir belajar yang diharapkan terjadi, dimiliki, dikuasai atau dipahami oleh peserta didik setelah mengikuti kegiatan pembelajaran tertentu.
Kegiatan Pembelajaran merupakan suatu proses kegiatan guru dan murid atas dasar hubungan timbal balik yang berlangsung dalam situasi berbagi pengetahuan untuk mencapai tujuan tertentu.
Asesmen atau Penilaian merupakan proses pengumpulan, pengolahan data dan informasi untuk menentukan pencapaian hasil belajar murid.


Dokumen Regulasi RPP 1 Lembar :br/>
Download : Surat Edaran Kemendikbud No.14 Tahun 2019 dan Format Resmi RPP 1 Lembar Kemendibud



Perbedaan RPP K13 Versi Lama Dengan RPP 1 Lembar



Sebelum anda download RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Semester 1 ada baiknya mengetahui apa saja perbedaan yang terdapat pada RPP K13 versi lama dengan RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Semester 1.


RPP K13 Versi Lama



  • Guru harus mengikuti format RPP yang baku.

  • Terdapat 13 komponen yang harus di tulis secara detail.

  • Sekali pertemuan 1 RPP membutuhkan banyak lembaran kertas.

  • Menghabiskan waktu untuk membuat RPP yang seharusnya dapat dipergunakan untuk pengembangan materi dan menganalisa kemampuan murid.

  • Biaya print lembaran RPP yang cukup memberatkan bagi tenaga honorer.


RPP RPP 1 Lembar K13 Revisi 2020



  • Guru dapat dengan bebas mengembangkan format RPP.

  • Hanya terdapat 3 komponen saja dan lainnya sebagai pelengkap.

  • Penulisan RPP 1 lembar k13 revisi tidak membutuhkan banyak waktu, sehingga guru dapat lebih fokus pengembangan materi dan menganalisa kemampuan murid.

  • Tidak membutuhkan banyak biaya


Download RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Semester 1



Materi pelajaran atau pembahasan yang terdapat pada RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Semester 1 tentang tema Menyayangi Tumbuhan dan Hewan dengan beberapa sub tema sebagai berikut :



  • Subtema 1 Manfaat Tumbuhan bagi Kehidupan Manusia

  • Subtema 2 Manfaat Hewan bagi Kehidupan Manusia

  • Subtema 3 Menyayangi Tumbuhan

  • Subtema 4 Menyayangi Hewan


Download RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Semester 1


Download : RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Sub Tema 1

Download : RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Sub Tema 2

Download : RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Sub Tema 3

Download : RPP 1 Lembar Kelas 3 SD Tema 2 Sub Tema 4

Posting Komentar untuk "RPP 1 Lembar Kelas 3 SD/MI Tema 2 Semester 1 Revisi 2020"